Senin, 01 Agustus 2016

Setting Nota

Seting Nota


Seting nota dipakai untuk mengatur bentuk-bentuk nota, tulisan di bagian atas nota, margin dan ukuran pada saat cetak nota dan juga pengaturan untuk perangkat yang terhubung dengan komputer seperti printer, cash drawer, customer display dan lain-lain.
Seting nota dikelompokan ke dalam 3 tab, yaitu:
- General                   : untuk pengaturan umum
- Layout                      : untuk pengaturan bentuk nota atau tampilan layar

- Perangkat               : untuk pengaturan perangkat keras seperti printer, customer display, cashdrawer.


Pada tab general ini anda bisa mengisi data perusahaan dan informasi yang ingin ditampilkan dalam struk nota ketika di cetak ke printer.

Nama Perusahaan, adalah nama perusahaan anda
Informasi Bagian Atas, adalah 3 baris header yang akan tercetak di nota / struk
Informasi Bagian Bawah, adalah 6 baris footer yang akan tercetak di nota / struk


Pada tab seting layout anda bisa memilih pengaturan bentuk cetakan nota, atau anda memilih bentuk nota yang sudah disediakan diantara untuk jenis kertas
Bentuk Nota, adalah boleh memilih 4 jenis bentuk nota yang sudah tersedia diantaranya, roll 2 baris 40 huruf, 1 baris 40 huruf, 2 baris 80 huruf, 1 baris 80 huruf, atau anda bisa mengcustom sesuai dengan jenis kertas yang anda tentukan sendiri dengan menekan tombol lebih lanjut 



Panjang Karakter, adalah jumlah huruf yang ingin ditampilkan dalam nota atau kertas roll yang menampung banyaknya huruf, penjumlahan tersebut tergantung antara kode barang, nama barang, quantity, harga. Apabila jumlah tersebut melibihi panjang karakter ini maka sisanya terpotong atau tidak dicetak.
Margin Atas, adalah jumlah baris yang dimajukan oleh printer sebelum mencetak nota
Margin Bawah, adalah jumlah baris yang dimajukan setalah mencetak nota.
Margin Kiri, adalah awal cetak tiap barisnya dimasukan n huruf.


Cetak dua baris item, apabila anda ingin cetak dalam format dua baris antara nama barang dengan harga silahkan contreng ini, apabila tidak dicontreng  nama barang dan harga akan dicetak dalam satu baris.
Format String,  adalah bentuk format dan pengaturan nilai dalam format mata uang, misal kalau anda ingin memformat harga dalam format decimal anda bisa mengisi format dengan #,###.## dengan titik dan digit decimal dengan karakter pagar yang hasilnya akan tercetak misal 1,000.50



Melalui layar seting ini anda dapat mengatur perangkat keras / hardware yang akan dipakai oleh MyPos
Cetak Nota, nota akan dicetak atau tidak ke alat  output misalnya  printer atau textfile
Cash Drawer, adalah memberitahukan apakah MyPos akan menggunakan cashdrawer atau tidak, pilihlah sesuai dengan port yang menancap ke CPU anda, apakah menggunakan sambungan serial/Com atau lewat print, khusus lewat printer anda harus install terlebih dulu driver Epson TMU untuk miniprinter
Output anda bisa memilih output ke file/layar atau langsung mencetak lewat port LPT1
Draft Mode anda bisa contreng kalau printer anda terhubung dengan port LPT1 atau menggunakan driver printer bawaan windows atau Epson.
Sebagian besar seting ini dapat anda lihat di dokumen lain (MyPos-0-N-Penjelasan Simak.ini.doc)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar